Adu Spek! Supra GTR150 vs MX King 150, Pilih Mana?

Hai Sobat Otomotif
Pasar motor bebek Sport 150 cc memang tidak banyak diisi oleh industri sepeda motor.
Namun, pabrikan roda dua masih menjualnya,bahkan terus mengembangkannya.
pabrikan yang memasarkan motor bebek 150 cc adalah Honda dan Yamaha. 
Honda hadir dengan Supra GTR nya sedangkan Yamaha memiliki MX King.
Keduanya saling bersaing di segmen yang sama. 
 Lantas bagaimana perbandingan antara keduanya?

Nah berikut Saya Rangkum
Perbandingan Supra GTR dan Jupiter MX King 150


1. Dari Segi Desain dan Fitur
Secara desain, keduanya memang tidak dapat dibahas lebih banyak. Karena antara Honda Supra GTR dan Yamaha MX King memiliki garis desain yang tidak jauh berbeda.
Seperti sebuah motor sport bebek,
kedua motor tersebut memiliki garis bodi yang serba tajam.

Hal tersebut dapat dilihat dari posisi lampu-lampunya.
Supra GTR dan Yamaha MX King sama-sama meletakan headlamp di bodi bagian setang dan lampu sen di bagian bodi bawah.
Pada bagian belakang juga memiliki kesamaan peletakan, yakni lampu stoplight menyatu dengan bodi motor sedangkan lampu sen terpisah dengan stoplightnya. 

Dari Fitur
sebagai produk dari merek besar Jepang ini tidak mau kalah antara satu sama lain. Baik honda Supra GTR dan Yamaha MX King memiliki fitur yang hampir mirip.
Namun memang tidak banyak fitur yang disematkan pada motor bebek 150 cc ini.

Pada Honda Supra GTR terbaru, PT AHM menyematkan fitur speedometer digital. Honda menyebut speedometer digital ini sebagai Full Digital Panel Meter.
Pada bagian depan pun Honda Supra GTR telah menggunakan Headlamp LED yang tentunya hemat daya.

Hal serupa juga terjadi pada Yamaha MX King. Yamaha telah menggunakan fitur full digital untuk bagian speedometernya. Sedangkan bagian headlightnya telah menggunakan lampu LED agar tidak kalah saing dari Honda.
Selain itu, MX King 150 turut dilengkapi lampu hazard sedangkan supra GTR belum.

2. Dari Mesin dan Performa
Bicara soal mesin, Honda Supra GTR mengusung mesin berkapasitas 149,16 cc. 4-langkah, DOHC dan 4 Katup.
Mesin tersebut menggunakan sistem pengapian injeksi PGM-FI dengan transmisi 6 percepatan.
Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 16,3 PS di 9.000 rpm dan torsi 14,2 Nm di 6.500 rpm.

Sedangkan di Yamaha MX King mengusung mesin 150 cc berpendingin cairan, 4-langkah, SOHC.
Mesin tersebut menggunakan sistem pengapian injeksi yang dipadukan dengan transmisi 5 percepatan.
mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 15,3 PS di 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm di 7.000 rpm.
Untuk mendinginkan dapur pacu, keduanya mengaplikasikan pendingin cairan. Tapi Supra GTR 150 punya tambahan kipas yang mampu memaksimalkan proses pendinginan

Untuk Kapasitas Tangki bahan Bakar.
MX king Berkapasitas 4,2 Liter
Dan Supra GTR 4,5 Liter.
Lebih besar Supra GTR.


3. Bagian Kaki-kaki Velg Dan Ban
Membahas kaki-kaki, baik Honda Supra GTR dan Yamaha MX King memiliki spek yang Sama.
Keduanya sama-sama menggunakan suspensi depan teleskopik.
Pada bagian belakang menggunakan suspensi monoshock.

Pada Bagian Velg Supra GTR terdapat banyak palang Berbentuk Seperti huruf Y.
Sedangkan Pada Jupiter MX King berbentuk bintang hanya 2 Palang Sejajar.

Di bagian ban keduanya memiliki ukuran ban yang sama.
Keduanya menggunakan ban berukuran 90/80 di bagian depan dan 120/70 di bagian belakang, menggunakan Ring 17 Ban Tubeless.

Pemakaian roda ini memastikan manuver lebih stabil karena area yang mencengkeram tanah luas.
Di sistem pengereman juga sama Menggunakan Rem cakram baik roda depan maupun belakang.
Lantas Berapa Soal Harganya yah Sob....??
Keduanya memiliki harga yg Berbanding tipis.
Yaitu diangka 24-25 Jutaan.
Untuk info lebih Lanjut Anda Bisa Lihat di Website Resmi Honda Maupun Yamaha.

Kesimpulannya
Keduanya memang memiliki segmen yang sama dengan desain dan spesifikasi yang mirip mirip. Harga yang ditawarkan pun hanya berbeda tipis antara satu sama lain. Namun kalau di atas kertas, mesin dari Honda Supra GTR lebih unggul 1 PS dibandingkan Yamaha MX King. Walaupun perbedaan hanya 1 PS tidak akan terlalu terasa ketika sudah dicicipi di jalan raya.


Posting Komentar

0 Komentar